Example floating
Example floating
BeritaLangkatNasional

Grand Opening PT.SIS, Bupati Langkat : Kehadiran PT. SIS Dapat Berkolaborasi Dengan Pemkab Langkat Mensukseskan Program Asta Cita Presiden

182
×

Grand Opening PT.SIS, Bupati Langkat : Kehadiran PT. SIS Dapat Berkolaborasi Dengan Pemkab Langkat Mensukseskan Program Asta Cita Presiden

Sebarkan artikel ini
filter: 0; fileterIntensity: 0.0; filterMask: 0; captureOrientation: 0; brp_mask:0; brp_del_th:null; brp_del_sen:null; delta:null; module: photo;hw-remosaic: false;touch: (-1.0, -1.0);sceneMode: 8;cct_value: 0;AI_Scene: (-1, -1);aec_lux: 0.0;aec_lux_index: 0;albedo: ;confidence: ;motionLevel: -1;weatherinfo: null;temperature: 46;

 

Salapian-Formappel.Com|| Saat ini di Kecamatan Salapian, Kabupaten Langkat kembali beroperasi PT. Salapian Indo Sawit (PT.SIS) berkapasitas 30 Ton/Jam, yang terletak di Desa Ujung Teran, Kecamatan Salapian, Kabupaten Langkat.

fprmappel.com
formappel-logo-123
formappel.com

PT. Salapian Indo Sawit (PT SIS) kini sudah diresmikan pengoperasiannya oleh Bupati Langkat, Syah Afandin, SH, Jum’at (7/3/25).

Dalam peresmian tersebut Bupati Langkat Syah Afandin didampingi unsur Forkopimda, Camat Salapian , M. Saleh Tarigan, S. Sos, Anggota DPRD Langkat, Kapolsek Salapian, Direksi PT SIS dan para Owner/Pemegang Saham.

H.Rusman Sinuraya (Oman), Owner/pemegang saham PT. Salapian Indo Sawit (PT SIS) menyampaikan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Langkat atas kerja sama yang baik selama ini.

“Terima kasih atas kehadiran Bupati Langkat Syah Afandin beserta rombongan untuk meresmikan beroperasinya kembali PT. Salapian Indo Sawit (PT SIS).

H. Rusman Sinuraya (Oman) menyampaikan, untuk kedepannya mari kita jalin kerja sama yang baik, antara Perusahaan PT SIS dengan kelompok tani yang ada di Kecamatan Salapian.

Oman juga mengatakan, PT SIS mempekerjakan 80% masyarakat lokal sesuai dengan komitmen awal pembangunan PKS PT SIS ini.

“Ijin Pak Bupati, Karyawan PKS PT. SIS berjumlah 130 orang, 80% masyarakat lokal sesuai komitmen awal pembangunan PKS ini, ” ujar Oman.

Selain itu, Oman juga menyampaikan bahwa PKS PT SIS berkapasitas 30 Ton/Jam. Kemudian membeli sawit masyarakat langsung maupun melalui agen pengepul dengan harga list pasar.

Pada kesempatan itu, Syah Afandin dalam sambutannya, menyambut baik dengan beroperasinya kembali PT. SIS. “Saya berterimakasih kepada PT. SIS, saya mengikuti perkembangan beberapa kali ganti owner/pemegang saham. Mudah-mudahan dengan owner/pemegang saham yang baru ini, PT. Salapian Indo Sawit (PT.SIS) dapat berkembang dengan baik, ” ujar Syah Afandin. Bupati Langkat Syah Afandin juga mengapresiasi, santunan kepada kaum duafa warga setempat yang dilakukan oleh PT. SIS.

“Dengan beroperasinya PT SIS, dengan owner/pemegang saham yang baru ini, dapat berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Langkat untuk mensukseskan program Asta Cita Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, ” ungkapnya.

Dikarenakan permintaan komoditas minyak CPO (crude palm oil) terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun, oleh sebab itu produk ini sangat diminati oleh para investor, dan sehingga Pemerintah tidak dapat mengontrol harga minyak makan.

Sekarang ini Pemerintah sudah memotong kompos untuk sebagaimana produksi minyak makan ditingkatkan. Jika produksinya banyak otomatis harga minyak makan rendah, papar Syah Afandin.

Selain bahan baku minyak makan sebagai kebutuhan masyarakat, CPO (crude palm oil) juga dapat dijadikan produk-produk unggulan lainnya, sambung Syah Afandin.

Kita berharap, kata Syah Afandin, kedepannya PT. SIS ini tidak hanya memproduksi CPO (crude palm oil), mudah-mudahan dapat dikembangkan sampai dengan minyak makan.

Syah Afandin juga berharap agar semua pihak dapat menjalin komunikasi yang harmonis agar PT. SIS maju dan berkembang dibarengi dengan peningkatan taraf hidup masayarakat setempat.

Diakhir acara, Syah Afandin beserta rombongan meninjau PKS PT. SIS yang selanjutnya, Syah Afandin turut memberikan santunan kepada 150 kaum duafa dan anak yatim. (Tolhas Pasaribu)

IMG-20250224-WA0041
IMG-20241219-WA0073-262x300