Medan || Kompas Nusa2.com- M. Amril Harahap, Ketua Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Al Washliyah Provinsi Sumatera Utara, mengucapkan rasa terima kasih yang besar atas kesempatan untuk ikut serta dalam rombongan Muhibbah ke Negeri China. Khususnya kepada Bapak Zhang Min, Konsulat Jenderal China di Medan, yang telah mempercayai dirinya dalam rombongan tersebut. Hal ini disampaikan Amril dalam keterangan kepada awak media usai mendarat di Bandara Kuala Namu Medan pada Minggu, (28/04/24) pagi hari.
Amril menjelaskan bahwa selama 10 hari di China, mereka mengunjungi 3 Provinsi, yaitu Guangdong, Xinjiang, dan Shaanxi. Setiap kunjungan berlangsung selama tiga hari di setiap provinsi. Mereka menerima sambutan hangat dari pemerintah setempat, serta melakukan pertukaran informasi tentang moderasi beragama, budaya, dan pembangunan daerah.
Dalam bidang agama, rombongan diberikan kesempatan untuk melihat langsung kondisi umat Muslim, terutama di Kota Urumqi dan Xi’an. Menurut informasi yang diterima dari Majelis Islam di ketiga provinsi tersebut, jumlah umat Muslim di China mencapai 20 juta orang. Mereka diberikan kebebasan dalam beribadah dan memakai simbol-simbol Islam. Banyak tokoh Muslim yang menjabat dalam pemerintahan.
Meskipun Islam merupakan agama minoritas di China, pemerintah tetap memberikan perhatian terhadap tempat ibadah dan lembaga Islam. Hal ini terlihat dari kunjungan ke beberapa masjid, seperti Masjid Raya Xi’an dan Masjid Huaisheng, yang dirawat oleh pemerintah dan sudah berumur ribuan tahun.
Amril menyatakan bahwa kunjungan ini memberikan kesan yang baik baginya, terutama dalam hal pertanian modern. Dia mengapresiasi kontribusi orang Islam dari suku Uighur dalam sektor pertanian yang berhasil mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) di daerah tersebut.
Rombongan Muhibbah yang dipimpin oleh Dr. Indra Wahidin, bersama dengan berbagai organisasi dan tokoh yang turut serta, diharapkan dapat membawa pesan dan kemajuan bagi Provinsi Sumatera Utara. Amril mengucapkan terima kasih kepada Pak Zhang Min dan Pak Indra atas fasilitas dan kesempatan yang diberikan.
Dengan demikian, kunjungan ini diharapkan dapat membawa dampak positif bagi kerjasama antara Sumatera Utara dan China. (A.H)
—